Sengketa Tak Kunjung Usai, Warga Temui Kapolres Lahat

SWARNANEWS.CO.ID, Lahat Tidak ingin terjadi keributan antara warga Desa Lubuk Tampang, Kecamatan Kikim Timur, Lahat, dengan perusahaan PT PCM. Sejumlah tokoh masyarakat setempat, temui Kapolres Lahat, AKBP Roby Karya Adi SIK, sebagai fasilitator masyarakat.

Permasalahan ini mencuat, lantaran dugaan persoalan sengketa lahan antara masyarakat dengan PT PCM belum selesai. Namun perusahaan, terus melakukan aktifitas produksi buah sawit di lahan masyarakat.

“Setidaknya ada warga kita yang bekerja di perusahan ini. Khusunya di divisi 1 dan 2 perkebunan PT.PCM Sungai Bungur Estate,” ujar Kepala desa Lubuk Tampang, Kurniawan, Kamis (15/3).

Terkait keluhan warga, Kapolres Lahat AKBP Roby Karya Adi menuturkan, masyarakat berharap agar pihak PT PCM, bersedia melakukan ganti rugi, terkait lahan warga itu. Sehingga terciptanya kearifan antara pihak perusahaan, terhadap warga lokal.

“Dalam waktu dekat warga dan pihak perusahaan, akan kita fasiitasi untuk melakukan pertemuan. Sehingga masalah ini bisa diselesaikan secara persuasif,” sampai Roby.

editor : Sarono ps

sumber : detiksumsel.com