May Day, KASBI Bertekad Hancurkan Kapitalis Bangun Kekuatan Buruh

SWARNANEWS.CO.ID, PALEMBANG |Memperingati Hari Buruh May Day pada Selasa (1/5/2018)  Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI) menggelar unjuk rasa di Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Selasa (1/5/2018). Mereka menuntut penghapusan  sistem kontrak dan outsourcing. Tolak upah murah – cabut PP 7/2915, Cabut MoU TNI – POLRI, Stop PHK sepihak, perlindungan dan kesejahteraan Buruh Tani Indonesia, Pendidikan gratis dan berkualitas untuk rakyat, tolak sistem magang, stop privatisasi, bangun industri nasional untuk kesejahteraan rakyat.

Konfederasi Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia  (KASBI)  juga bertekad menghancurkan Neoliberalisme. Teriakan itu diluapkan  peserta KASBI MAYDAY Negara Agraris petani menangis, MAYDAY selamatkan petani tolak penggusuran Buruh perkebunan bukan anak tiri ibu Pertiwi, Stop PHK Adili Pengusaha pelaku Union Busting, Tanah & Air untuk kesejahteraan rakyat, subsidi untuk rakyat, pupuk petani, tolak AKUHP, Jaminan Sosial – bukan asuransi, stop kriminalisasi dan kebijakan anti demokrasi, pecat pegawai Disnaker yang tidak berani menindak pengusaha nakal.

Teks/Foto: Devi Adelia

Editor: Sarono PS