SWARNANEWS.CO.ID, PALEMBANG | Organisasi kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) ajak umat muslim seluruh Indonesia tunaikan ibadah qurban dengan cara mudah dan efektif.
Presiden ACT Ahyudin mengatakan, dengan mengusung tema Indonesia Berqurban, Bangsa dan Dunia menikmatinya, mencerminkan semangat untuk merekatkan kebersamaan masyarakat Indonesia melalui ibadah qurban.
“Momen qurban tahun ini berdekatan dengan hari kemerdekaan Indonesia. Ini menjadi momen yang tepat untuk menguatkan semangat kebangsaan dan mempererat persatuan,” ujarnya dalam keterangan pers pada peluncuran Indonesia Berqurban, Kamis (19/7) di Depan Burry Cafe Palembang.
Kebersamaan tersebut menurutnya, bukan semata-mata untuk diri sendiri namun juga untuk seluruh dunia.
“Tahun lalu Global qurban ACT menyapa 250 Kabupaten/ Kota di 34 Provinsi di Indonesia serta 40 Negara Prasejahtera maupun yang terpapar krisis kemanusiaan,” kata dia.
Sementara Branch Manager ACT Sumsel, Ardiansyah mengatakan, pada tahun ini distribusi daging kurban di targetkan menyasar daerah mayoritas masyarakatnya memang membutuhkan.
“Melalui ACT ini kita memberikan kemudahan untuk umat muslim melaksanakan ibadah kurban yang lebih efektif dan tepat sasaran,” ujarnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, bagi umat yang ingin menjadi donatur dapat melalui rekening ACT, Market Place ataupun datang langsung ke Kantor ACT Sumsel yang berada di Jalan Jendral Sudirman No 3268 Seberang SMA 3 Palembang.
“Dengan 1.700.000 donatur telah berkurban satu kambing lebih murah dibandingkan harga pasaran dan sangat mudah melalui buka lapak atau datang langsung ke ACT Sumsel,” tutupnya.
Teks : Ridho Editor : Sarono PS