Lega dan Fina Bujang Gadis Pali 2019

SWARNANEWS.CO.ID, PALI | Malam puncak Grand Final Bujang Gadis Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang di selengarakan di Gedung Pesos Komplek Pertamina, telah melewati beberapa tahapan seperti seleksi tingkat kecamatan dan masa karatina yang di gelar Sabtu (5/7/19) malam, dihadiri tamu undangan OPD, SKPD.

Malam puncak di buka langsung oleh Bupati PALI Ir H Heri Amalindo MM yang di wakili Oleh Asisten II Usman Gumanti. Dalam sambutanya bupati mengharapkan Bujang Gadis yang terpilih untuk bisa mengangkat potensi yang ada di Kabupaten PALI.

“Bujang Gadis yang terpilih saya harapkan untuk bisa mengangkat atau mempromosikan potensi-potensi yang ada di kabupten yang kita cintai ini, salah satunya Candi Bumiayu. “Kita harus bisa mengenalkan candi tersebut baik dari dalam daerah maupun luar daerah,” harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Yunimawati selaku penyelengara acara BGP mengucapkan terimakasih kepada semua pihak.

“Kami ucapkan terimakasi yang sebesar-besarnya  kepada seluruh pihak yang sudah ikut berpatisipasi dalam melaksankan acara ini,” ucapnya.

Selanjutnya pengumpulan nilai terakhir peserta BGP yang kan di nyatakan BGP terpilih Lega (01) dan Fina (04) terpilih menjadi bujang dan gadis PALI tahun 2019.

Informasi yang dihimpun dilapangan diketahui Lega Bujang Terpilih tahun 2019 putra kedua dari pasangan Cik Oni dan Artika Wati asal Desa Benung, sementara saat ini masih berstatus pelajar di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 6 Talang Ubi, sementara untuk gadis terpilih tahun 2019 yaitu Fina Anggraini pelajar SMAN 1 Talang Ubi, merupakan putri dari pasanngan Iswandi dan Nepi Hartati berasal dari Desa Persiapan Maju Jaya Kecamatan Talang Ubi.

Teks : Sangkut Saputra
Editor : Sarono PS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *