Puncak HUT Muba Hadirkan Artis Papan Atas

SWARNANEWS.CO.ID, MUBA | Puncak HUT Kabupaten Muba ke 63 di Halaman Terminal Randik Kelurahan Kayu Are Kecamatan Sekayu yang jatuh pada Sabtu (28/9/2019) nanti dipastikan bakal diserbu warga Muba bahkan dari luar Muba. Betapa tidak, agenda tahunan pesta warga Muba ini akan menampilkan pagelaran yang spektakuler hingga artis papan atas.

Guna mengantisipasi kemacetan dan kepadatan lalu lintas (lalin) pihak Dishub Muba telah menyiapkan beberapa opsi, terutama tahun ini acara untuk pertama kalinya digelar tidak jauh dari Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) yang menghubungkan Sekayu – Musi Rawas.

“Ya, Forum LLAJ sudah mempersiapkan rakayasa lalu lintas yang akan diterapkan selama pelaksanaan Muba Expo maupun puncak acara HUT Muba,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Muba Pathi Riduan, melalui Kabid LLAJ, Ahmad Wendi, Kamis (26/9/2019).

Dikatakan Wendi, untuk masuk kelokasi acara, para pengunjung yang datang hanya diperbolehkan melintasi satu jalur masuk dan harus memutar Terminal Randik jika ingin keluar. Sedangkan untuk parkir telah disiapkan lapangan luas di depan terminal.

“Pengunjung satu lajur masuknya, kalau kantong parkir telah disiapkan di depan terminal dan ditambah dengan parkir di Pasar Randik juga untuk umum dan di pinggir ruko kanan kiri nanti,” jelas dia.

Khusus untuk acara pembukaan yang akan diisi artis ibu kota Arman Maulana dan dibuka langsung Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin, pihaknya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas dengan terlebih dahulu memperhatikan situasi dilapangan.

“Untuk pengaturan jalan lintas kita siapkan traffic blok dan cone, saat situsional pengalihan arus lalu lintas pada saat acara pembukaan nanti kendaraan barang dialihkan masuk kota. Tapi, kita lihat situasi dan kondisi dilapangan, jika terjadi penumpukan di depan lokasi acara kita alihkan,” tandas dia.

Teks : Ril/Malaka
Editor: Asih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *