OKU Perluas Budidaya Bawang Merah

Swarnanews.co.id-Baturaja, 19/11/2019 – Kelompok tani Desa Tungkujaya, Kecamatan Sosoh Buay Rayap, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan memperluas lahan tanam budidaya bawang merah agar mendapat hasil panen yang berlimpah.

“Saat ini rencana untuk mengelola lahan menjadi sentra bawang merah mulai kami bahas bersama kelompok tani desa kami,” kata Kepala Desa Tungkujaya, Ogan Komering Ulu (OKU), A Malik di Baturaja, Selasa.

Dia mengemukakan, untuk mengembangkan bawang merah ini pihaknya menyiapkan lahan seluas 15 hektare (Ha) di desa setempat guna dibudidayakan oleh kelompok tani di wilayah itu.

Luasan lahan tersebut, kata dia, lebih luas dari sebelumnya untuk membudidayakan jenis tanaman tersebut sehingga hasil panen nanti dapat berlimpah.

“Saat uji coba pengembangan bibit bawang merah dari Dinas Pertanian OKU sebelumnya hanya ditanam di atas lahan seluas 2,5 Ha,” ungkapnya.

Dari luas lahan seluas 2,5 Ha tersebut, kata dia, petani di wilayah itu mampu menghasilkan hasil panen bawang merah mencapai 12 ton/Ha.

“Hasil panen beberapa waktu lalu cukup berlimpah, sehingga kami akan memanfaatkan lahan di desa kami seluas 15 Ha yang belum diolah untuk dijadikan tempat budidaya bawang merah,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian OKU, Joni Saihu sebelumnya menuturkan meskipun luasan lahan yang dijadikan kelompok tani di Desa Tungku Jaya ini untuk bercocok tanam tidak begitu luas, namun bawang yang dipanen mencapai 12 ton/Ha dari benih bawang yang ditanam sebanyak 600 kg/Ha.

“Prospek ke depan komoditi bawang ini cukup bagus untuk dikembangkan dengan luasan lahan yang lebih luas lagi,” ujarnya.

Menurut dia, budidaya tanaman bawang merah ini ke depannya tidak hanya dikembangkan di Desa Tungkujaya saja, melainkan juga akan dilakukan di kecamatan lainnya di Kabupaten OKU.

“Untuk saat ini kami sudah mengembangkan di tiga kecamatan yakni Sosoh Buay Rayap, Lubuk Batang dan Sinar Peninjauan,” kata dia.

Teks/Editor : Antara/Asih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *