SWARNANEWS.CO.ID, BANYUASIN | Kepala Desa Tanjung Laut menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) untuk Keluarga Penerima Manfaat(KPM). Penyaluran BLT di kantor Desa Tanjung Laut, kecamatan Suak Tapeh kabupaten Banyuasin, pada Jumat (7/5/2021).
Keluarga Penerima Manfaat(KPM) BLT di Desa Tanjung Laut berjumlah 197 KPM. Sesuai dengan data yang disetujui melalui rapat musyawara Desa Khusus (Musdesus) beberapa waktu lalu bersama Badan Permusyawaratan Desa(BPD). Untuk Penyaluran BLT Dana Desa Tahun 2021, sebesar Rp 300 Ribu perkepala KPM.
Kepala Desa Tanjung Laut Samsul Bahri dalam arahannya kepada KPM penerima BLT Tahun 2021, supaya bisa dimemanfaatkan dengan baik, Dia berharap dengan bantuan langsung tunai bersumber dari Dana Desa ini dapat meringankan sedikit beban masyarakat.
Lebih lanjut, Samsul pada kesempatan tersebut juga menyampaikan himbauan kepada seluruh warga Tanjung Laut untuk disiplin melaksanakan dan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat(PHBS). Juga terus mengingatkan KPM agar selalu mengikuti protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.
“Saya berharap semoga dengan adanya BLT ini dapat membantu masyarakat miskin yang terdampak pandemi Corona terhadap sendi-sendi ekonomi dan kesehatan warga masyarakat dapat terbantu meringankan beban,” ungkapnya.
Samsul juga berpesan, dengan berpedoman pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), tetap mengikuti penerapan protokol kesehatan Manjaga Jarak, Memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, dan membatasi mobilitas,” tutupnya.
Hadir pada kesempatan itu Camat Suak Tapeh, Sekcam, Babinsa, Pendamping Desa,anggota BPD, Karang Taruna,Tomas. (*)
Teks : Nasir
Editor : Maya