3600 Loker Tersedia di Job Fair 2018 Mulai TGL 1-3 Febuari

SWARNANEWS.CO.ID, Palembang | Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Palembang membuka job fair pertama di Tahun 2018. Dalam acara yang digelar dari 1 Februari sampai 3 Februari 2018 itu, Pemkot Palembang menargetkan 3600 pelamar yang tertampung di 40 perusahaan yang bergabung diacara tersebut.

Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan, dengan adanya Job Fair ini para pencari kerja dapat terbantu dengan menyediakan 3600 lowongan kerja.

“Di job fair kali ini, ada 3600 lowongan kerja bagi pelamar dari 40 perusahaan yang bergabung. Kedepan kita juga ingin agar Disnkaker mengadakan pelatihan usaha agar pencaker kedepan tidak lagi mencari pekerjaan tapi membuka lowongan kerja dengan menjadi seorang enterpreneur,” katanya, Rabu (31/1).

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Palembang, Edison menyampaikan, job fair 2018 akan digelar selama tiga hari yakni 1-3 Februari di Palembang Indah Mall (PIM). Menurutnya, kegiatan job fair tahun ini sedikit berbeda dari tahun sebelumnya. Karena Disnaker menghadirkan lembaga keterampilan untuk mengembangkan keterampilan para pencari kerja.

“Kami punya lembaga keterampilan sendiri untuk melatih para pencari kerja. Keterampilan yang diberikan ada empat macam, mulai dari keterampilan menjahit, kecantikan, baby sitter, dan komputer. Jadi pencaker dapat memanfaatkan lembaga keterampilan yang disediakan,”pungkasnya.

editor : Sarono ps

sumber : ampera.co