Deklarasi Pasangan JM-YUS Dihadiri Ribuan Massa

SWARNANEWS.CO.ID, EMPAT LAWANG |Ribuan massa pendukung dan simpatisan pasangan H Joncik Muhammad SSI SH MM MH dan Yulius Maulana ST (JM-YUS), menjadi  saksi sejarah saat kedua putra terbaik yang dimiliki Empat Lawang ini secara resmi mendeklarasikan diri berpasangan dan maju menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang 2018-2023.

Kendati suasana amat panas yang membuat ribuan massa “terpanggang matahari”. Hal itu sama sekali tak menyurutkan tekad dan semangat mereka mengikuti acara deklarasi pasangan JM-YUS hingga selesai.

Bahkan kedatangan Joncik Muhammad dan Yulius Maulana disambut dengan gegap gempita oleh ribuan massa yang sudah menanti.

Dalam orasinya, Joncik berjanji akan fokus pada beberapa kebutuhan dasar masyarakat Empat Lawang, yakni memajukan pertanian dan meningkatkan keamanan Empat Lawang.

“Kami berjanji akan memajukan sektor pertanian demi kesejahteraan masyarakat Empat Lawang. Kedua adalah keamanan. Jika dalam enam bulan kami tidak bisa mengatasi masalah keamanan di Empat Lawang, Saya bersama Yulius siap mundur dari bupati dan wakil bupati,” tegasnya

Bukan asal sebut, politikus partai berlambang Matahari ini berucap, khusus masalah keamanan, Joncik mengaku sudah membedah, membahas, dan berkonsultasi ke sejumlah kalangan yang memang membidangi.

“Saya sudah berdiskusi dan berkonsultasi ke sejumlah pakar  mengenai masalah keamanan ini. Kami sudah menyiapkan strategi dan rancangan khusus untuk mengentaskan masalah ini. Tentu ini akan kita paparkan saat debat kandidat nanti,” katanya.

Selaras diungkap Yulius Maulana menegaskan, pasangan JM-YUS  bukan cari kekayaan mengikuti Pilkada ini.

“Kalau jadi Bupati hanya mengincar kekayaan, bisa kena KPK. Yang pasti, niat kami baik agar Empat Lawang ini lebih baik lagi,” tandasnya

Di acara itu juga, tujuh partai secara resmi mendeklarasikan dukungannya terhadap pasangan JM-YUS. Ketujuh partai tersebut  yakni PAN, PDIP, Demokrat, PKB, PKPI, PPP, dan Hanura.

Usai deklarasi, pasangan JM-YUS bersama rombongan diiringi massa bertolak ke Kantor KPU Empat Lawang untuk mendaftarkan diri.

Sementara, Ketua KPU Empat Lawang, Mobius Alhazan, menuturkan, semua berkas persyaratan pendaftaran bakal Cabup dan Cawabup Empat Lawang pasangan H Joncik Muhammad SSI SH MM MH dan Yulius Maulana ST (JM-YUS) sudah lengkap.

“Selanjutnya dan ini berlaku bagi semua bakal calon tentunya, kita akan lakukan verifikasi faktual adminitrasi sampai tanggal 16 Januari,” katanya

Setelah itu, lanjut Mobius, bakal calon juga akan dilakukan pemeriksaan kesehatan termasuk tes urine. Rencananya dijadwalkan pada 11-12 Januari 2018 di RS Mohamad Husein Palembang.

“Tapi itu harus menunggu jadwal dari pihak rumah sakit. Tes ini tentunya berlaku bagi paslon. Selanjutnya pada 12 Februari nanti akan diumumkan dari bakal calon (balon) menjadi calon,” pungkasnya.

 

Editor: Sarono PS

Sumber: Beritamusi