Kapolsek Pemulutan Terima Senpira dari Masyarakat

SWARNANEWS.CO.ID, INDRALAYA |Berkat kesabaran  petugas jajaran  Opsnal Polsek Pemulutan ketika sambang ke desa-desa memberikan imbauan kepada para Kepala Desa(Kades) dan masyarakatnya, akhirnya membuahkan hasil.

Buktinya, Selasa (17/4/18)  masyarakat Babatan Pemulutan menyerahkan satu buah senjata api rakitan (Senpira) yang diserahkan oleh Kades Babatan Muhamad Syafik AS didampingi perangkat desa serta tokoh masyarakat.

Himbauan yang disampaikan kepada seluruh masyarakatnya tersebut untuk taat hukum, termasuk tidak membawa senjata tajam, tidak menyimpan dan memiliki senjata api jenis apa saja.

Penyerahan senpira tersebut langsung di terima oleh Kapolsek Pemulutan AKP Zaldi SH.MSI di dampingi Katim Opsnal Bripka Zulkarnain Afianata S,T..MSI.

” Memang kita mendapat serahan satu buah senpi jenis revolper bergagang kayu warna coklat dengan isi lubang lima selinder serta empat buah amunisi jenis FN ” ujar Kapolsek Pemulutan AKP Zaldi.

Atas kesadaran masyarakat ini, lanjut kapolsek, pihak kepolisian khususnya Sektor Polsek Pemulutan sangat berterimaksih kepada warga yang sudah sadar hukum, tahu akan bahayanya memiliki senpi ilegal jenis apa saja.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat yang masih menyimpan atau memiliki senjata api agar diserahkan kepada pihak yang berwajib. Kami jamin dan kami pastikan bagi warga yang sukarela menyerahkan senpi kepada pihak kepolisian tidak akan ada hukuman dan sanksi-sanksi apapun. Namun apabila bagi warga yang kedapatan memiliki senpi iligal jenis apa saja kami akan tindak dan di proses sesuai dengan UU yang berlaku,”jelas kapolsek.

Teks/Foto: Ani

Editor: Sarono PS