SWARNANEWS.CO.ID |Mantan Asisten Administrasi dan Umum Setda Sumatera Selatan Joko Imam Sentosa menjadi tenaga pengajar di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia atau Pendidikan dan Pelatihan.
Penetapan pegawai senior menjadi Widyaswara Madya itu sesuai keputusan Gubernur Sumsel, kata Sekda Sumsel Nasrun Umar di Palembang, Kamis.
Menurut dia, mantan pelaksana tugas Sekda itu memang punya kemampuan dan wawasan yang luas sehingga gubernur menetapkan menjadi Widyaiswara.
“Jadi ilmu yang dimiliki tersebut harus ditularkan kepada pegawai lainnya yang mengikuti Diklat,” ujar dia.
Sekda mengatakan, Joko berpengalam dalam berbagai bidang tugas di pemerintahan sehingga sangat tepat bila diangkat menjadi tenaga pengajar di Diklat Sumsel.
Menurut dia, tugas dan tanggung jawab saat ini yang diamanatkan pada Joko hal tepat, mengingat dalam karir dan kinerjanya di Pemerintah Provinsi Sumsel selama ini terbukti sangat baik.
Dia merasa yakin, ilmu yang dimiliki tenaga pengajar tersebut akan mampu melahirkan PNS yang unggul, kompeten dan profesional untuk mewujudkan visi dan misi Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
Memang profesi widyaiswara merupakan pekerjaan yang mulia dan menjadi ujung tombak pembinaan pegawai negeri sipil, ujar dia.
Widyaswara merupakan Pegawai Negeri Sipil yang diangkat sebagai pejabat fungsional oleh pejabat yang berwenang, kata Sekda.
Editor: Sarono PS
Sumber Antara