Waspada Jalan Moh. Iskandar Rusak Banyak Kerikil Tajam

Swarnanews.co.id-Palembang, (11/10) -Pengguna jalan di sekitar Lorong Mohammad Iskandar, Kecamatan Sukarami, diimbau untuk lebih berhati-hati saat melintasi kawasan tersebut.

Pasalnya, kondisi jalan di lokasi tersebut semakin memprihatinkan dengan lapisan aspal yang menipis dan banyaknya kerikil tajam yang berserakan di permukaan jalan.

Menurut keterangan warga setempat, kondisi jalan yang rusak ini telah berlangsung cukup lama, namun belum mendapat perhatian dari pihak terkait.

Banyak pengendara, terutama pengendara roda dua, yang mengeluhkan adanya potensi bahaya dari kerikil-kerikil tajam yang bisa menyebabkan kecelakaan

“Kami sangat berharap pemerintah segera memperbaiki jalan ini. Sudah banyak pengendara yang tergelincir atau bannya bocor karena kerikil-kerikil tajam di jalan ini,” ujar Rahman, salah seorang warga.

Pantauan penulis di lapangan, kondisi Aspal di jalan tersebut sangat tipis sampai mengeluarkan batu batu kerikil yang tajam, banyak pengendara yang mengaku banya pernah bocor ketika melintasi jalan tersebut.

Dalam hal ini warga dan para pengendara berharap agar jalan tersebut segera di perbaiki oleh pihak berwenang, dan Pengguna jalan juga diimbau untuk lebih berhati-hati dan mengurangi kecepatan saat melintasi area tersebut demi keselamatan bersama. (*/riz)