800-an Mahasiswa Baru FT Unsri Antusias Pelajari Jurnalistik

Prof Subriyer Picu Dosen Tulis Artikel

 

SWARNANEWS.CO.ID, PALEMBANG [ Luar biasa. Meski digelar dalam bentuk daring, karena kondisi pandemi covid 19 belum berakhir. Webinar Penulisan Karya Tulis dan opini di Surat Kabar yang digelar oleh Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (FT Unsri), Senin (14/9) berjalan sukses. Kurang lebih 800 mahasiswa baru strata S1, S2 dan para dosen juga aktif merespon dan tanya jawab.

Acara dibuka oleh Dekan FT Unsri Prof. Ir. Subriyer Nasir, MS, Ph. D.

Guru besar yang ramah dan kebapakan ini menyambut baik antusiasme mahasiswa baru, para dosen dan civitas akademika lainnya yang secara sukarela menjadi peserta even tersebut.

“Inilah berkah merdeka belajar yang digaungkan Mas Menteri Nadim Makarim, ” ujar pria yang lama menempuh pendidikan di Jepang ini.

Melalui semangat merdeka belajar ternyata tidak mengurangi langkah-langkah kita untuk terus belajar melalui sistem daring seperti webinar ini karena pandemi belum berakhir, tegasnya.

Melalui kegiatan itu, Subriyer mengharapkan mampu memotivasi para dosen di sela kesibukan mengajar, melakukan penelitian ilmiah, serta tulisan ilmiah di jurnal berkala. Akan lebih memberikan nilai tambah jika aktif juga menulis di media massa. Akan tetapi untuk menulis opini di media massa berbeda dengan tulisan di jurnal maka kegiatan ini relevan untuk digelar.

Dr. Bhakti Yudo ST yang bertindak sebagai moderator, memandu empat narasumber yang dihadirkan yakni Nurseri Marwah GM Sumeks, Sarono P Sasmito, Irfan dan Doly Rosana.

Nurseri hanya berkesempatan membuka percakapan. Kemudian dilanjutkan oleh M Irfan sebagai redaktur opini Sumeks. Irfan pada kesempatan itu menguraikan tentang rubrik opini di medja massa yang memang menjadi hak publik untuk mengisinya. Namun tulisan yang dapat dimuat harus memiliki kriteria seperti yang ditetapkan oleh redaksi. Baik menyangkut isu atau tema, teknik penulisan, data, sampai dengan ending dari penulisan yang bersifat solutif. Dari uraian tersebut ternyata mampu memancing diskusi para mahasiswa dan dosen. Baik yang bertanya langsung maupun Q and A.

Materi dilanjutkan oleh Sarono P Sasmito yang mengangkat topik menyongsong era online dengan menjadi penulis handal.

Pria yang menjadi Pemimpin Redaksi Swarnanews ini menguraikan tentang perkembangan zaman yang saat ini didominasi kehadiran media online. Melalui media online banyak keunggulan dalam teknis penyampaian informasi yang tidak dimiliki oleh media cetak. Baik berkaitan dengan sajian yang lebih komprehensif, data yang lebih besar, mampu interaktif dan lebih akurat.

Sarono pada waktu itu lebih banyak memberikan motivasi untuk segera berlatih menulis bagi mahasiswa.

“Tulislah apa yang ada di pikiran sekarang juga,” ujarnya.

Dengan begitu maka proses mengasah keahlian menulis akan terbangun dari waktu ke waktu.
Paparan inipun memancing diskusi luar biasa dari para peserta. Mereka menanyakan teknik penulisan hingga bagaimana prosedurnya kalau ingin mendirikan surat kabar online. Semya direspon dengan baik oleh Sarono sebagai narasumber.

Materi berikutnya lebih teknis diberikan oleh Dolly Rosana. Wanita alumni FT Unsri ini memberikan panduan lebih detail tentang teknik dan strategi menulis opini yang baik. Usahakan judulnya menarik dan isinya mesti memiliki solusi. Penyajiannya harus memberikan kesan terbaik hingga paragraf terakhir. Apa yang dipaparkan Doly juga disambut dengan diskusi sangat dinamis.

Masuk waktu dhuhur acara diskor untuk ishoma. Pukul 12.45 WIB kemudian dilanjutkan dengan sesi berikutnya berupa webinar wirausaha mahasiswa.

Di akhir acara Prof. Subriyer memberikan apresiasi luar biasa.

“Saya sungguh berbahagia. Meski sifarnya daring ternyata mampu memancing diskusi yang dinamis dan berbobot dari semua peserta,” katanya.

Dia mengharapkan usai kegiatan ini akan ada tindaklanjut nyata berupa adanya mahasiswa dan para dosen dan civitas akademika lainnya yang mulai menulis opini di media massa.

Teks/Foto/Editing: Sarono PS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *